Detail Soal
- Buku Sejarah Indonesia
- Kelas X SMA / MA / SMK / MAK
- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Edisi Revisi 2016, Kurikulum 2013
- Bab 2 : Pedagang, Penguasa dan Pujangga pada Masa Klasik (Hindu-Buddha)
- Bagian B. Kerajaan-Kerajaan pada Masa Hindu-Buddha
- Uji Kompetensi Bab 2 Bagian B Halaman 150
Kunci Jawaban Sejarah Indonesia SMA Kelas X: Uji Kompetensi Bab 2 Bagian B Halaman 150 - Edisi Revisi 2016 Kurikulum 2013
Coba kamu diskusikan peninggalan arkeologis di daerah tempat kamu tinggal yang berhubungan atau diduga berkaitan dengan kerajaan Hindu – Buddha. Kamu dapat membentuk kelompok yang terdiri atas 4 - 5 orang, kemudian buatlah tulisan singkat antara 4-5 halaman. Setelah itu diskusikan di antara kelompok tersebut. Semua anggota kelompok harus mengemukakan pendapatnya. Bila di sekitar tempat tinggalmu tidak ditemukan tinggalan arkeologis masa Hindu-Budha, kamu dapat mencari di daerah/provinsi/kabupaten/kota yang dekat dengan tempat tinggalmu.
Candi Prambanan
Candi Prambanan merupakan candi yang terletak di daerah Sleman, Yogyakarta. Candi ini dibangun pada abad ke-9 lalu dengan tinggi sekitar 47 meter. Dikisahkan, seorang putri yang bernama Roro Jonggrang dilamar oleh seorang pangeran yang bernama Bandung Bondowoso. Tetapi, Roro Jonggrang tidak menerima pinangannya begitu saja, ia memberi syarat kepada Bandung Bondowoso untuk membangun 1.000 candi dalam satu malam. Bandung Bondowoso menyanggupinya dan meminta bantuan makhluk halus untuk membangun seribu candi tersebut. Setelah 999 candi dibangun, Roro Jonggrang menyuruh penduduk desa untuk menumbuk padi dan menyalakan api unggun agar makhluk halus mengira pagi telah tiba sehingga mereka lari ketakutan. Hal ini membuat Bandung Bondowoso marah dan mengutuk Roro Jonggrang menjadi patung batu yang melengkapi candi ke-1000.