Histats
Detail Soal
  • Buku Sejarah Indonesia
  • Kelas X SMA / MA / SMK / MAK
  • Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Edisi Revisi 2016, Kurikulum 2013
  • Bab 2 : Pedagang, Penguasa dan Pujangga pada Masa Klasik (Hindu-Buddha)
  • Bagian B. Kerajaan-Kerajaan pada Masa Hindu-Buddha
  • No. 8 Kerajaan Majapahit
  • Uji Kompetensi Bab 2 Bagian B No. 8 Halaman 144

Kunci Jawaban Sejarah Indonesia SMA Kelas X: Uji Kompetensi Bab 2 Bagian B No. 8 Kerajaan Majapahit Halaman 144 - Edisi Revisi 2016 Kurikulum 2013


Dalam catatan sejarah, Kerajaan Majapahit dikenal sebagai kerajaan besar yang mampu menguasai hampir seluruh pulau di Nusantara, melampaui luas wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia saat ini. Kitab Negarakertagama mencatat puluhan daerah yang menyerahkan upeti kepada Kerajaan Majapahit.

1. Apa pelajaran yang dapat kamu petik dari belajar tentang perkembangan Kerajaan Majapahit?


Ada banyak pelajaran yang dapat saya petik dari belajar tentang perkembangan Kerajaan Majapahit, antara lain seperti pantang menyerah seperti Patih Gajah Mada, bersungguh-sungguh dalam mencapai cita-cita, serta persatuan dan kesatuan nasional. Gajah Mada memberikan banyak pengalaman dan pelajaran berharga bagi kita dari usahanya untuk mempersatukan seluruh wilayah nusantara. Mempersatukan Nusantara bukanlah hal yang mudah, karena seperti yang kita ketahui nusantara memiliki beragam agama, budaya, pemikiran, dan sebagainya. Gajah Mada mampu mempersatukan hal tersebut dengan tekat dan kerja keras serta ketekunannya. Untuk masa kini, tugas kita adalah dengan tetap menjaga persatuan dan kesatuan nusantara yang telah bersatu di dalam bangsa Indonesia.

2. Bagaimanakah Gajah Mada dapat menyatukan wilayah Nusantara?


Gajah Mada menyatukan wilayah Nusantara dengan melakukan ekspedisi-ekspedisi militer, sehingga ia membuat suatu armada laut yang sangat kuat agar dapat mengalahkan dan menguasai daerah-daerah lain. Selain itu, para ahli juga berpendapat bahwa Gajah Mada juga menggunakan sistem perdagangan dengan kerajaan atau wilayah lain yang jaraknya cukup jauh dari pusat Kerajaan Majapahit. Dari perdagangan itulah kemudian dibentuk suatu ikatan politik yang selanjutnya menjadi bagian dari Kerajaan Majapahit.

3. Bagaimana penilaianmu tentang Sumpah Amukti Palapa dari Gajah Mada? Buatlah jawaban dalam 3-4 halaman!


Menurut penilaian saya, Sumpah Amukti Palapa dari Gajah Mada memiliki peranan yang sangat penting dalam menyatukan Nusantara. Bisa jadi, karena tekat berhasil yang dimiliki Gajah Mada untuk menyatukan hampir seluruh Nusantara ini, menjadikan cikal bakal persatuan dan kesatuan di seluruh Nusantara. Selain itu, sumpah ini juga membuat Kerajaan Majapahit mencapai masa peak atau masa terbaiknya.

4. Buatlah peta wilayah Nusantara pada abad ke-10 sampai 15 Masehi.


Pada abad tersebut, sebagian besar wilayah Nusantara dikuasai oleh Kerajaan Majapahit. Oleh karena itu, berikut peta wilayah Nusantara pada abad ke-10 sampai ke-15 Masehi.

4. Buatlah peta wilayah Nusantara pada abad ke-10 sampai 15 Masehi.